MENGGAPAI ADIWIYATA


Adiwiyata merupakan salah satu program unggulan Dinas Pendidikan Kota Surabaya. Oleh karenanya setiap sekolah di Surabaya wajib melaksanakan program ini. Adiwiyata hendaknya terintegrasi dengan kurikulum yang berlaku di masing-masing sekolah. Dengan program ini diharapkan akan menghasilkan generasi yang cerdas namun peduli lingkungan. Dengan demikian secara tidak langsung mereka telah ikut menjaga kehancuran dunia dari pemanasan global (global warming).

SMP Negeri 13 Surabaya menyambut gembira program adiwiyata ini. Ibu Dra. Lasminingsih M. Pd. sebagai nahkoda di sekolah ini bergerak cepat melakukan koordinasi untuk menggapai sekolah kategori adiwiyata. Namun beliau menekankan gerakan adiwiyata ini hendaknya tidak hanya sekedar mengejar piala adiwiyata, tapi lebih mengedepankan karakter semua warga sekolah agar cinta dan peduli terhadap lingkungannya.
Dalam waktu yang tidak lama sekolah ini telah disulap sedemikian rupa sehingga nampak lebih asri, sejuk dan bersih. Kini di SMP Negeri 13 Surabaya telah memiliki green house, taman bunga yang luas, kolam ikan enterpreunership, aquarium ikan hias, tempat jogging,WC dan kamar mandi  yang bersih. Agar lebih asri seluruh gedung sekolah juga di cat dengan warna hijau dan dipadukan dengan warna kuning cerah.

Dalam rangka mewujudkan impian sekolah adiwiyata ini pada tanggal 22 Mei 2013 seluruh siswa kelas 8 beserta guru diajak berkunjung ke sekolah adiwiyata ke Jombang. Sedangkan pada tangga 23 Mei 2013 para siswa kelas 7 diajak belajar adiwiyata di SMP Negeri 28 Surabaya. Para guru dan siswa nampak antusias mengikuti kegiatan ini sampai selesai. Bahkan para guru nampak lebih bersemangat untuk menjadikan sekolahnya seperti rumah sendiri. Berikut beberapa dokumentasi pada saat kegiatan .
Para siswa SMP Negeri 28 Surabaya memresentasikan berbagai tanaman TOGA di sekolahnya


Mengamati bank sampah dan sistem jual belinya

Mengamati peragaan pengolah sampah

Mempelajari pembuatan biogas


Artikel Terkait Lainnya Seputar:





1 komentar:

Anonim 9 Maret 2015 pukul 21.22  

Ada Perangkat kerjanya tidak ? Rpp dan silabusnya...

  © Referensi IPTEK di dukung : Pakde Karyo Pakde Karyo 2011

Back to TOP